Benteng Perlindungan Dan Kekuatan

Mazmur 46:2

Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti.

Ilustrasi benteng kota


Renungan Hari Ini

11 Juni 2023


Pada zaman dulu, sebuah kota sering kali terancam serangan musuh atau gerombolan penjahat. Sebab itu betapa penting memiliki benteng yang teguh dan kuat untuk melindungi penduduk kota dalam benteng tersebut. 


Perlindungan dan kekuatan adalah dua hal penting bagi suatu kota. Kehidupan umat Tuhan dengan tepat dilukiskan pemazmur seperti suatu kota. Allah sendirilah benteng teguh yang menjamin keamanan dan kelangsungan hidup umat-Nya. Orang yang sungguh berlindung pada Tuhan, tidak akan dikecewakan. Allah kuat perkasa, juga Maha kasih. Aman di dalam Tuhan sudah terbukti nyata dalam sejarah umat dari zaman ke zaman (Maz.46:2).

Allah memusnahkan sumber ancaman. Perang adalah salah satu dari sekian banyak hal yang mengancam kelangsungan hidup manusia. Demikian juga segala macam kejahatan. Tuhan sendiri menciptakan kedamaian sejati; menghadirkan kasih, setia, persaudaraan, kesetiaan, keadilan dan saling menghargai atau menghormati.


Allah melindungi dan menguatkan anak-anak-Nya dengan meneguhkan iman percaya. Karena iman adalah perisai dan benteng untuk menghadapi serangan dari si jahat. Melalui Firman Tuhan Allah mengajar untuk membangun karakter atau pribadi umat-Nya sehingga menjadi kokoh menghadapi berbagai cobaan, tantangan dan ujian. Tuhan memberkati.


Pdt.Sandino